News
Loading...

Cegah Serangan Jantung dengan Makan Alpukat

Cegah Serangan Jantung dengan Makan Alpukat - Banyak yang menghindari konsumsi buah alpukat karena mengandung lemak. Padahal, lemak pada alpukat merupakan lemak baik yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah.

Berdasarkan penelitian, konsumsi alpukat setiap hari dapat mencegah serangan jantung. Alpukat juga bisa bermanfaat sebagai pengganti lemak sehat dalam diet Anda.

Cegah Serangan Jantung dengan Makan Alpukat

Penelitian di Amerika ini melibatkan 45 orang yang memiliki kelebihan berat badan atau obesitas pada usia 20-70 tahun. Peserta dikelompokkan untuk melakukan diet yang berbeda-beda, yaitu diet tanpa alpukat dan dengan konsumsi alpukat setiap hari selama lima minggu.

Hasilnya, mereka yang melakukan diet dengan alpukat memiliki kolesterol jahat lebih rendah. 

Penny Kris-Etherton, Ketua Komite American Heart Association mengatakan, sayangnya di Amerika Serikat alpukat belum populer untuk dimasukkan dalam menu makan sehari-hari. Menurut dia, alpukat bisa disajikan dalam salad, sandwich, hingga dimakan bersama ayam dan ikan.

Dokter Kris-Etherton yang juga ahli nutrisi terkemuka di Pennsylvania State University mengatakan, buah berwarna hijau itu belum menjadi makanan utama karena cukup mahal di sana. Selain alpukat, minyak zaitun dan kacang-kacangan juga kaya akan lemak tak jenuh.

"Kita perlu membuat orang-orang konsumsi makanan sehat untuk jantung yang mencakup alpukat dan sumber makanan kaya nutrisi dengan lemak baik," kata dia.


Share on Google Plus

About Admin

Aktif di blogger sejak 2013, Postingannya bukan hasil ngetik sendiri tapi yang penting bisa bermanfaat untuk yang nyasar berkunjung ke blog tips wanita.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Posting Komentar